Rabu, 03 Desember 2014

cara belajar bisnis tanpa tapi


Bisnis Tanpa Tapi Rp. 62.000
Ini kisah perempuan pada umumnya. Menikah, punya anak, bekerja bahu membahu dengan suami tercinta demi impian keluarga.

Ini kisah manusia pada umumnya. Biaya hidup berkejaran dengan pendapatan bulanan. Kadang-kadang, sulit terkejar bukan karena gaya hidup berlebihan, melainkan memang sudah pas-pasan.

Sebagian menerimanya. Sebagian lain memilih bergerak. Pindah dari zona nyaman yang gitu-gitu aja ke zona nyaman yang sesungguhnya. Ilna pun begitu. Jatuh bangun demi mewujudkan impian bersama orang-orang tercinta. Karena itu, kisahnya jadi TAK BIASA

RINGKASAN ISI BUKU

Buku Bisnis Tanpa Tapi, Enggak Pakai Nanti merupakan buku pertama dari Ilnayuti Sari. Di dalamnya, Anda bisa berkaca pada pengalaman Ilna berpindah zona. Dari zona pas-pasan yang membuatnya selalu putar otak mengakali hidup, menuju zona nyaman yang sesunguhnya.

Perjalanannya tak mudah dan penuh warna. Ada masa-masa ia sendirian berjuang, tanpa dukungan orang-orang tersayang. Ada masa-masa ia harus membawa kalkulator saat belanja ke pasar swalayan agar uang di dompet cukup untuk semua belanjaan.

Ruas jalan Thamrin- Sudirman Jakarta sepanjang 6 kilometer, yang kini kerap dijadikan arena lomba lari dan fun bike di Minggu pagi, sudah lebih dulu diakrabi Ilna. Ia keluar masuk gedung mengantarkan flash disk pesanan orang. Untungnya, Rp5.000 per buah. Sering dikasi tip, tapi juga tak jarang kena marah gara-gara warna barang yang salah.

Begitulah, hidup mungkin tak kelihatan mudah. Namun semua yang susah itu terasa jenaka diceritakan Ilna sekarang. Ketika kini ia bersahabat dengan waktu, lebih dekat dengan keluarga dan leluasa berbuat apa saja.

Apa resep Ilna?